Butuh waktu lama bahkan berhari-hari untuk merontokkan padi. Terlebih jika area panen sawah cukup luas. Tidak hanya membututuhkan waktu lama, tapi biaya yang lebih besar untuk membayar tenaga. Sungguh repot!

Apa hanya itu saja?

Tentu saja tidak!

Cara tradisional dengan cara menggebuk padi yang sudah dipanen atau menggunakan cara digebot memiliki resiko kehilangan butir padi yang lebih tinggi. Misalnya menggunakan gebot. Jika Anda menggunakan alat tradisional ini, Anda wajib memanen dengan malai yang panjang dan kapasitas panen sekitar 0,10-0,16 ha per jam (28-34 kg/orang/jam).

Cukup lama waktunya, produktivitas terbatas dan sangat bergantung pada tenaga kerja manusia.

Namun, dengan mesin tleser padi, permasalahan tersebut dapat teratasi dengan baik. Selengkapnya, cek informasi berikut ini.

Dampak Negatif Merontokkan Padi dengan Cara Tradisional

merontokkan padi secara tradisional

Sebelum mengetahui apa itu mesin tleser padi, akan lebih baik jika Anda paham terlebih dahulu kekurangan jika menggunakan cara tradisional untuk merontokkan padi.

1. Waktu Pemrosesan yang Lama

Metode manual seperti pemukulan atau perontokan menggunakan alat sederhana membutuhkan waktu lebih lama dibandingkan mesin tleser.

Semakin banyak padi yang harus dirontokkan, semakin lama waktu yang dibutuhkan, sehingga menghambat kapasitas pelayanan.

2. Membutuhkan Banyak Tenaga Kerja

Perontokan tradisional sangat bergantung pada tenaga manusia, yang berarti semakin besar jumlah produksi, semakin banyak pekerja yang dibutuhkan.

Ketergantungan pada tenaga kerja juga membuat biaya operasional meningkat, terutama saat upah pekerja naik.

3. Tingkat Kehilangan Bulir Padi Tinggi

Cara tradisional sering kali tidak mampu merontokkan padi secara optimal, sehingga banyak bulir padi yang masih menempel di jerami atau tercecer selama proses.

Hal ini menyebabkan petani kehilangan sebagian hasil panennya, yang bisa berdampak pada keuntungan mereka.

4. Kualitas Hasil Perontokan Tidak Seragam

Dengan cara manual, hasil perontokan bisa bervariasi karena bergantung pada teknik dan tenaga manusia.

Ada kemungkinan bulir padi masih bercampur dengan jerami atau kotoran, sehingga memerlukan proses pembersihan tambahan.

5. Kurang Efisien dalam Skala Besar

Jika jumlah padi yang harus diproses besar, metode manual menjadi tidak efisien dan tidak bisa mengimbangi permintaan pasar.

Tempat perontokan yang masih menggunakan metode tradisional bisa kalah saing dengan penyedia layanan yang sudah beralih ke mesin tleser padi.

Karena beberapa kelemahan tersebut, cara tradisional dalam perontokan padi tidak lagi efektif untuk usaha dengan skala besar. Selain memperlambat proses kerja, metode ini juga meningkatkan biaya tenaga kerja dan mengurangi hasil panen yang bisa diolah. Dengan beralih ke mesin tleser padi, penyedia tempat perontokan dapat meningkatkan produktivitas, menghemat biaya, dan memberikan layanan yang lebih cepat dan berkualitas bagi petani.

Mesin Tleser Padi Modern

tleser padi

Power thresher atau mesin tleser padi atau mesin perontok padi merupakan mesin yang didesain khusus untuk merontokkan padi. Sistem yang digunakan adalah pemukul dan blower untuk memisahkan antara gabah dengan jerami secara optimal.

Keunggulan jika Anda menggunakan mesin perontok padi yang modern, yaitu:

  • Meningkatkan Efisiensi: Mesin ini mampu merontokkan padi dalam jumlah besar dalam waktu singkat, menghemat tenaga kerja dan waktu.
  • Mengurangi Kehilangan Panen: Dibandingkan dengan cara manual, mesin ini memastikan lebih banyak bulir padi dapat diambil tanpa terbuang.
  • Hemat Biaya Operasional: Mengurangi ketergantungan pada tenaga kerja manusia sehingga menekan biaya produksi.
  • Hasil yang Lebih Bersih: Sistem blower membantu memisahkan bulir padi dari jerami, mengurangi kotoran yang bercampur dalam hasil akhir.
  • Daya Tahan Tinggi – Mesin tleser padi dibuat dengan material kuat dan tahan lama, cocok untuk penggunaan jangka panjang dalam industri pertanian.

Bagi penyedia tempat perontokan padi atau juragan beras atau bahkan petani itu sendiri, menggunakan mesin tleser padi bukan hanya meningkatkan produktivitas, tetapi juga mempercepat layanan, menghemat biaya, dan meningkatkan keuntungan.

Dengan efisiensi yang lebih tinggi, Anda bisa melayani lebih banyak petani dalam waktu yang lebih singkat, menjadikan bisnis Anda lebih kompetitif di industri perontokan padi.

Waktunya Pindah dari Cara Tradisional ke Modern

mesin power tleser padi

Lantas, apakah harus menggunakan mesin tleser padi?

Perlu Anda tahu, jika dalam industri perontokan padi, efisiensi dan kecepatan menjadi faktor utama yang menentukan daya saing usaha. Seiring dengan meningkatnya kebutuhan petani akan layanan perontokan yang lebih cepat dan hasil yang lebih bersih, menggunakan mesin tleser padi bukan lagi sekadar pilihan, melainkan keharusan bagi penyedia tempat perontokan padi yang ingin tetap kompetitif.

1. Persaingan Usaha yang Semakin Ketat

Petani semakin selektif dalam memilih tempat perontokan padi yang bisa memberikan layanan cepat dan hasil maksimal. Jika kompetitor sudah menggunakan mesin tleser padi sementara Anda masih memakai metode tradisional, pelanggan bisa beralih ke tempat yang lebih efisien.

Keunggulan dalam kecepatan dan kualitas layanan akan memberikan kepercayaan lebih kepada pelanggan.

2. Meningkatkan Produktivitas dan Keuntungan

Dengan mesin tleser, kapasitas perontokan bisa meningkat hingga 3-4 kali lipat dibandingkan cara manual. Alhasil, produktivitas pun akan semakin naik.

Di sisi lain, penggunaan mesin dapat mengurangi ketergantungan pada tenaga kerja manusia, sehingga biaya operasional lebih terkendali. Dalam jangka waktu panjang, akan lebih banyak petani bisa dilayani dalam waktu singkat, meningkatkan volume pekerjaan dan keuntungan bagi usaha perontokan padi.

3. Memberikan Hasil Perontokan yang Lebih Optimal

Mesin tleser padi memiliki sistem pemukul dan blower yang memastikan bulir padi terlepas sempurna dari jerami, mengurangi kehilangan hasil panen. Hasil perontokan lebih bersih, tidak bercampur dengan jerami atau kotoran, sehingga siap untuk tahap pengolahan berikutnya.

Alhasil, standar kualitas yang lebih baik akan meningkatkan kepuasan pelanggan dan loyalitas petani terhadap tempat perontokan Anda.

Jual Mesin Tleser Padi Berkualitas

mesin tleser padi sorong

Beralih ke mesin tleser padi bukan hanya soal meningkatkan kecepatan kerja, tetapi juga tentang menjaga keberlangsungan usaha dalam persaingan industri perontokan padi.

Di Futake Indonesia, tersedia 2 pilihan mesin rontok padi, yaitu:

Jenis mesin ii sudah lengkap dengan kemudi yang memudahkan Anda untuk membawa mesin perontok padi. Misalnya ke sawah atau ke halaman rumah atau untuk berkeliling ke tempat petani yang satu dengan yang lainnya.

Mesin tleser padi roda 3 ini sudah lengkap dengan diesel 16 HP. Kekuatan diesel ini masih dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Misalnya Anda ingin meningkatkan kekuatan mesin dengan diesel 24 HP.

Mau mesin yang lebih kecil tapi tetap powerful? Ada mesin perontok padi serong yang lengkap dengan penggerak diesel 6,5 HP.

Mesin ini sudah dilengkapi dengan roda yang akan mempermudah Anda untuk memindahkan tleser padi tanpa ribet.

Semua mesin tleser padi Futake Indonesia dapat Anda custom sesuai dengan kebutuhan dan budget yang Anda miliki.

Dengan teknologi mesin tleser padi, sebagai penyedia tempat perontokan padi, Anda bisa mengoptimalkan layanan, menghemat biaya operasional, dan menarik lebih banyak pelanggan.

Jadi, jika Anda ingin usaha perontokan padi berkembang pesat dan lebih menguntungkan, sekaranglah saatnya berinvestasi pada mesin tleser padi!

Tingkatkan efisiensi usaha perontokan padi Anda sekarang! Pesan mesin tleser padi berkualitas hanya di Futake Indonesia. Klik di sini untuk konsultasi gratis dan pemesanan!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *